Pagi ini Pemdes Desa Sudah mengadakan Kerja bhakti perbaikan jalan lingkungan , Rt. 10, Rt.11 dan Rt. 12 Desa Sudah, jalan lingkungan ini merupakan jalan paving blok jjadi bisa lakukan perbaikan sendiri oleh warga sekitar
Dalam kegiatan ini kekompakan dan kedekatan warga masyarakat terlihat jelas ini merupakan kegitan positif guna terwujudnya kerukunan warga RT sehingga mampu membentuk situasi yang aman dan kondusif dilingkungan desa itulah yang menjadi keguyuprukunan masyarakat desa sudah yang sudah terjalin sejak dulu dan ini perlu terus dirawat dan dipertahankan di saat ini dimana pandami covid19 ini. Kegiatan pagi ini juga akan memberikan rasa percaya pada pemimpin desa yang selalu peduli pada rakyatnya yang dipimpin.
“Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian sesama warga masyarakat mulai dari RT 10, 11 dan 12 semua kita ajak guyup rukun untuk memperbaiki jalan lingkunganya” ujar Agus Muklison (Kepala Desa Sudah) disela sela rehat ngopi,
Rasa senang juga di sampaikan oleh salah satu warga dengan semangat bersama-sama warga gotong royong bahu membahu dalam perbaikan jalan lingkungan, Kegiatan yang dilaksanakan secara bergotong royong akan serasa lebih mudah, Gotong royong selain merupakan cerminan budaya masyarakat desa, juga banyak manfaatnya, pekerjaan jadi ringan, cepat dan indah dilihat, sifat gotong royong ini harus terus dilakukan, karena merupakan budaya asli dari bangsa Indonesia.